Berita Liga Spanyol: Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone dengan lantang memberikan pujian terhadap striker anyar Julian Alvarez yang sempat mendapat kritikan karena belum memberikan dampak sesuai yang diharapkan setelah direkrut dengan harga mahal dari Manchester City musim panas lalu. Pemain internasional Argentina tersebut kembali menyumbangkan gol di kemenangan 5-0 atas Real Valladolid pada Sabtu (30/11) malam kemarin.